NOTULEN PRESENTASI BAHASA INDONESIA
Hari/Tanggal : Jumat/ 29 Oktober 2010
Waktu : 08.00-09.30
Tempat : Ruang G112 Universitas Gunadarma
Penyaji : Kelompok 1
Kegiatan :
· Membahas pengertian diksi, fungsi diksi, ketetapan dan ketersediaan diksi, klasifikasi kata berdasarkan diksi, penerapkan diksi, dan kesalahan diksi.
· Mengadakan sesi tanya jawab dengan audiensi.
· Penambahan materi penyaji oleh dosen.
Pertanyaan Sesi 1 :
1. Tito Berlian (Kelompok 4)
Seberapa penting keefektifan penggunaan diksi?
2. Syalis Ibnih (Kelompok 2)
Apakah istilah ambigu termasuk ke dalam kategori diksi?
3. Arief Setiawan M. (Kelompok 3)
Dapatkah penggunaan diksi “terdiri atas” diubah menjadi “terdiri dari”?
Pertanyaan Sesi 2
1. Aghnia Wulandari (Kelompok 2)
Mengapa kata abstrak yang terlalu diobral atau dihambur-hamburkan dalam suatu karangan-karangan itu dapat menjadi samar dan tidak cermat?
2. Sinta Wulandari (Kelompok 5)
Apa maksud dari konsep kata abstrak?
3. Fajar Rizkyansyah (Kelompok 4)
Menurut pendapat Anda, bagaimana seharusnya masyarakat menerapkan diksi dalam kehidupan sehari-hari?
4. Lina Herlina (Kelompok 5)
Apakah terdapat ketentuan untuk peniadaan preposisi?
Hasil Kegiatan :
· Terjawabnya seluruh pertanyaan yang diajukan oleh audiensi.
· Pemahaman mengenai diksi semakin bertambah bagi penyaji maupun audiensi.
Depok, 29 Oktober 2010
Ttd
Kelompok 1
Tidak ada komentar:
Posting Komentar